memutihkan wajah – Blogging.co.id – Pusat Blog Artikel dan Informasi Indonesia http://blogging.co.id Pusat Artikel dan Informasi Indonesia Fri, 21 Apr 2017 06:37:29 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.5 Cara Memutihkan Wajah Secara Alami http://blogging.co.id/memutihkan-wajah-secara-alami Fri, 19 Jul 2013 06:19:36 +0000 http://blogging.co.id/?p=5393 Sudah menjadi kodrat wanita ingin selalu tampil cantik disetiap kesempatan terlebih lagi pada bagian wajah. Berbagai macam hal dilakukan untuk mengurangi permasalahan jerawat pada wajah, kerutan atau pun kulit berminyak namun tidak sedikit pun ...]]> Cara Memutihkan wajah secara alami untuk mendapatkan hasil jangka panjang dan agar tidak terkena efek samping berbahaya sangat penting bagi kita. Wajah merupakan salah satu bagian tubuh yang terpenting baik untuk menunjang kehidupan seseorang. Banyak hal yang dilakukan untuk menjadikan wajan enak dipandang apalagi bagi kaum wanita.

Sudah menjadi kodrat wanita ingin selalu tampil cantik disetiap kesempatan terlebih lagi pada bagian wajah. Berbagai macam hal dilakukan untuk mengurangi permasalahan jerawat pada wajah, kerutan atau pun kulit berminyak namun tidak sedikit pun wanita yang tidak memiliki permasalahan kulit tersebut tetap mengunjungi klinik-klinik kecantikan.

Hindari Memutihkan Wajah Dengan Instan

Bagi sebagian orang merawat kecantikan tubuh sangatlah penting apalagi bagian kulit wajah sehingga tidak jarang banyak orang yang rela mengeluarkan uang banyak untuk mendapatkannya. Banyak dibukanya salon dan klinik kecantikan saat ini menandakan bahwa orang Indonesia saat ini sangat konsumtif soal perawatan kecantikan padahal biayanya terbilang mahal.

Kaum wanita banyak yang melakukan perawatan kecantikan pada wajahnya terutama untuk soal memutihkan wajah. Memiliki wajah putih dan berseri sepertinya menjadi trend saat ini dan banyak orang yang berlomba-lomba untuk mendapatkannya dengan segala cara.

Bagi orang dengan kemampuan finansial tinggi perawatan ke salon atau pun klinik kecantikan dengan mudah dapat dilakukan tapi bagaimana jika keadaan sebaliknya? Berbagai kosmetik pemutih wajah muncul di pasaran yang legal maupun ilegal yang penting bisa memutihkan wajah. Padahal pemakaian produk sembarangan dapat menyebabkan kerusakan kulit di kemudian hari karena kandungan zat berbahaya untuk memutihkan kulit.

Sungguh disayangkan jika niat awal ingin memutihkan kulit tapi berujung rusaknya kesehatan kulit. Pemggunaan bahan-bahan yang berasal dari alam lebih dianjurkan untuk cara memutihkan wajah secara alami dari pada penggunaan kosmetik kimia.

Cara Memutihkan Wajah Dengan Bahan Alami Herbal

Kosmetik yang dapat ditemui di pasaran bukan tidak mungkin mengandung bahan-bahan kimia yang jika digunakan dalam jangka panjang malah akan berbahaya bagi kesehatan kulit. Belum lagi kosmetik palsu yang sulit dibedakan dengan kosmetik asli, menambah panjang daftar efek berbahaya dari penggunaan zat kimia. Berikut ini merupakan bahan dari alam yang mampu memutihkan wajah secara alami :

  • Bengkoang

Ekstrak bengkoang telah banyak digunakan sebagai bahan kosmetik untuk memutihkan kulit. Hal ini memang sejalan dengan kandungan vitamin C dan B1 yang mampu menyamarkan noda hitam pada wajah akibat sengatan matahari. Buatlah masker dengan ekstrak bengkoang yang dipakai secara rutin karena dengan pemakaian teratur menjadikan wajah putih berseri. Herbal ini juga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan bekas jerawat alami tanpa efek samping serta menghilangkan bekas luka di kulit.

  • Pepaya

Pepaya sering dikonsumsi untuk melancarkan buang air besar dan pencernaan namun siapa sangka buah yang lezat ini juga memberikan manfaat memutihkan wajah secara alami. Kandungan enzim pada pepaya dipercaya ampuh untuk mengangkat sel kulit mati dan flek hitam di wajah.

  • Lemon

Buah lemon kaya akan vitamin C yang baik untuk kesehatan kulit. Perasan jeruk lemon dioleskan pada kulit wajah sebelum tidur yang dilakukan secara rutin akan mengurangi kekusaman pada kulit sehingga wajah cerah alami. Lemon juga dapat digunakan sebagai cara mengatasi kulit berminyak lebih.

  • Jeruk nipis dan putih telur

Manfaat Jeruk nipis memang sangat besar untuk kesehatan kita, begitu juga putih telur yang dapat digunakan untuk memutihkan wajah. Kombinasi bahan ini sangat mujarab untuk memutihkan wajah secara alami karena kedua kandungan alaminya yang saling bersinergis. Kandungan antioksidan pada jeruk nipis sebagai pemutih wajah alami dan mengecilkan pori-pori yang membesar. Putih telur bertugas untuk mengecangkan kulit wajah, penggunaanya secara bersamaan dan teratur akan membuat wajah putih terawat.

Beberapa bahan untuk memutihkan wajah secara alami diatas telah diakui mampu untuk merawat kecantikan kulit wajah agar tetap segar, putih terawat jadi jangan ragu untuk memanfaatkan bahan alami untuk perawatan kecantikan anda.

]]>