hipnotis – Blogging.co.id – Pusat Blog Artikel dan Informasi Indonesia http://blogging.co.id Pusat Artikel dan Informasi Indonesia Fri, 21 Apr 2017 06:37:29 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.5 Kekuatan Alam Bawah Sadar Manusia dan Contohnya http://blogging.co.id/kekuatan-alam-bawah-sadar-manusia-dan-contohnya Mon, 03 Feb 2014 10:06:42 +0000 http://blogging.co.id/?p=10192 Kekuatan alam bawah sadar manusia memang penuh misteri dan menyimpan sejuta kekuatan yang tidak bisa kita bayangkan secara akal sehat. Alam bawah sadar manusia dapat menjadikan manusia tersebut memiliki kebiasaan atau kemampuan diluar nalar yang biasa ia lakukan. Ia dapat lebih kuat, lebih lemah, tidak takut terhadap sesuatu yang selama ini ia takuti dan berbagai fenomena lain yang sangat bertentangan dengan kebiasaan sehari harinya. Dalam kehidupan sehari hari, banyak terapi yang memanfaatkan alam ini untuk membantu psikologis dan untuk memotivasi seseorang. Profesi ini biasanya banyak dilakukan untuk membantu menyembuhkan orang dengan berbagai media, profesional yang melakukan ini dikenal dengan istilah hipnoterapis, sedangkan tekniknya dikenal dengan istilah Hypno-Teraphy

Alam Bawah Sadar

Alam bawah sadar adalah alam pikiran yang tidak dapat di kontrol oleh manusia secara langsung dan bekerja dengan sendirinya tanpa dapat diatur atau difungsikan oleh bagian otak mana pun. Umumnya alam bawah sadar manusia ini dapat dibagi menjadi zona yang tidak dapat kita jangkau. Beberapa contoh penggunaan alam bawah sadar yang tidak kita sadari antara lain adalah sebagai berikut.

Contoh alam bawah sadar dan pemanfaatannya 

  1. Menghilangkan phobia akan suatu benta atau menghilangkan rasa takut akan sesuatu.
  2. Mengigau saat tidur dan terkadang berbicara atau berjalan sendiri ketika tidur.
  3. Meningkatkan rasa percaya diri, contoh sebelumnya pemalu berbicara di depan umum, menjadi pemberani.

3 hal di atas merupakan contoh kecil mengenai pikiran bawah sadar manusia dan pemanfaatannya untuk berbagai hal yang membawa dampak positif.

Contoh alam bawah sadar manusia yang lainnya adalah bagaimana seseorang yang sedang dikejar harimau, dapat lari lebih kencang dari biasanya dan bahkan dapat melompati tembok yang tinggi. Contoh lain adalah bagaimana seseorang mungkin lemas tidak bertenaga dan tidak dapat berdiri ketika mendengar kabar buruk misalnya keluarga yang meninggal atau dipecat dari pekerjaannya.

Manfaat alam bawah sadar manusia

Ada banyak manfaat alam bawah sadar manusia jika anda dapat mengaktifkannya, anda dapat memperoleh berbagai hal yang luar biasa yang tidak dapat anda lakukan sebelumnya. Berikut adalah beberapa contoh pikiran bawah sadar manusia yang baik secara sengaja diterima atau tidak sengaja diperoleh.

  • Seorang Ibu yang dapat merasakan firasat bahwa anaknya dalam keadaan bahaya, hal ini seperti ilmu kebatinan dan telepati, namun sebenarnya ini adalah alam bawah sadar yang sedang bekerja.
  • Seorang kekasih yang membawakan makanan kesukaan pacarnya, disaat bersamaan kekasihnya tersebut sangat menginginkan makanan tersebut.
  • Anda yang selalu berprasangka akan sulitnya mencari pacar idaman, dan ternyata tidak pernah menemukannya.
  • Anda yang selalu merasa lemah dan tidak dapat berbuat lebih baik, dan memang tidak pernah menjadi orang yang kuat dan bersemangat.

Manfaat alam bawah sadar manusia antara lain adalah untuk memberikan dan mengangkat potensi yang terpendam pada dirinya dan membuat ia memahami bahwa dia memiliki kemampuan yang besar dari pada saat ini. Banyak orang yang ingin menemukan dan membuka alam sadar orang lain dengan belajar hipnotis. Namun selama hal tersebut tidak merugikan orang lain dan untuk hal positif maka tidak ada salahnya dilakukan.

Fakta Alam Bawah Sadar Manusia

Ada fakta alam bawah sadar manusia yang sangat menarik untuk kita ketahui, dimana alam ini dapat dikontrol dengan mudah oleh para ahli. Banyak orang yang ingin belajar cara membuka mata batin untuk membuka dan mengaktifkan alam bawah sadar orang lain. Fakta alam ini adalah tidak sama antara orang yang satu dengan orang yang lainnya. Mungkin si A dapat dengan mudah memasuki alam bawah sadarnya, namun si B ternyata sangat sulit melakukannya. Jadi setiap manusia memiliki karakter yang sangat berbeda mengenai alam bawah sadar ini.

Alam bawah sadar manusia pada umumnya dapat membuat manusia lebih ‘gila’ dari biasanya. Di mana ia dapat melakukan apa yang tidak sanggup ia lakukan seumur hidupnya dengan mudah. Ia dapat memakan makanan yang paling ia tidak suka dengan lahap. Mencintai binatang yang sangat ia takuti atau memegang benda yang ia takuti dengan santai dan biasa. Kekuatan alam bawah sadar manusia sangat besar jadi sangat penting untuk dapat memanfaatkannya untuk hal positif.

]]>
4 Cara Belajar Hipnotis Sederhana http://blogging.co.id/cara-belajar-hipnotis-sederhana Thu, 30 Jan 2014 05:02:05 +0000 http://blogging.co.id/?p=10181 Belajar Hipnotis Sederhana
Definisi hipnotis menurut wikipedia disebutkan sebagai “suatu kondisi mental (menurut ...]]>
Cara belajar hipnotis sederhana bagi anda yang ingin mengolah kekuatan alam bawah sadar anda bisa menjadi tantangan tersendiri yang menarik. Sering kita menonton  tren baru acara TV di Indonesia yang memberikan tayangan mengenai hipnotis. Hal tersebut terlihat sangat menarik, ketika kejadian tersebut seseorang bisa dipengaruhi alam bawah sadarnya oleh orang yang melakukan hipnotis. Dengan mudahnya seseorang bisa di hipnotis pada waktu yang relatif singkat, simak ulasan berikut selengkapnya.

Belajar Hipnotis Sederhana

Definisi hipnotis menurut wikipedia disebutkan sebagai “suatu kondisi mental (menurut state theory) atau di berlakukannya peran imajinatif (menurut non-state theory) Orang yang melakukan proses hipnosis (memberikan sugesti) terhadap subjek disebut hipnotis.”

Cara belajar hipnotis pada umumnya di mulai dari prosedur yang dikenal sebagai induksi hipnosis yang merupakan penyampaian rangkaian instruksi awal dan sugesti. Sugesti tersebut dapat diberikan oleh seorang hipnotis dihadapan subjek atau mungkin dilakukan sendiri oleh subjek (Self hipnosis). Instruksi-instruksi tersebut akan diserap oleh alam pikiran subyek dan kemudian akan melakukan hal yang disampaikan pada sugesti tersebut.

Alam pikiran manusia terbagi menjadi dua yaitu :

  • alam sadar (conscious mind)
  • alam bawah sadar (unconscious mind)

Hipnotis akan membuat subjek berada di alam bawah sadar yang kemudian kemudian membuat subyek akan melakukan berbagai macam hal dalam pengaruh alam bawah sadar yang disebut “trans”. Metode hipnotis ini bisa dilakukan dalam terapi yang disebut “hipnoterapi” namun yang banyak kita lihat di acara TV Indonesia digunakan sebagai hiburan yang disebut “Stage hipnosis”.

Cara Belajar Hipnotis

1. Percaya Diri

Percaya diri merupakan faktor utama untuk menjalankan hipnotis untuk memperoleh kesuksesan saat melakukan hipnotis. Para ahli hipnotis melakukan hipnotis tanpa rasa ragu akan kegagalan hipnotis yang mungkin terjadi.

2. Ritme Berbicara

Ritme ini merupakan penyesuaian suara anda dengan kecepatan nafas dengan subyek. Caranya :

  • Perhatikan sistem pernafasan subyek hipnotis tersebut, pada gerakan rongga diafragma saat bernafas
  • Hal ini bisa dilakukan dengan memberikan instruksi untuk menarik nafas dalam-dalam dan membuangnya perlahan.
  • Kemudian masuki alam bawah sadar ketika subyek sedang menghembuskan nafas.
  • Perhatikan tempo dan ritme nafas yang melambat dan sesuaikan saat anda berbicara dengan subyek

3. Bawa ke alam bawah sadar 

  • perintahkan subyek untuk melakukan suatu rutinitas, misalkan dengan berhitung dari 1 sampai 10, kemudian setiap hitungan akan membuatnya lebih memasuki alam bawah sadar.
  • lakukan sesuatu yang mengejutkan sehingga ia dengan cepat memasuki alam bawah sadarnya. Seperti Menjentikkan jari pada dahi subyek.
  • Saat melakukannya tetap mempertahankan kontak mata dengan subyek.

4. Pengucapan kalimat sugesti

Pilihan kata-kata yang merupakan instruksi-instruksi sugesti yang bersifat mengajak, singkat, padat, dan diucapkan berulang-ulang. Kalimat tersebut harus diucapkan dengan jelas, lancar dan tidak terbata-bata tanpa tambahan kata seperti “hmm..”, “ehh..” dan lainnya.

Ilmu hipnotis seperti layaknya ilmu kebatinan yang tidak mudah dikuasai pada waktu yang singkat. Diperlukan waktu belajar hipnotis yang tidak sebentar. Sehingga apabila cara belajar hipnotis yang tertulis telah diterapkan, masih gagal itu adalah hal yang wajar. Terus berlatih untuk memaksimalkan kemampuan hipnotis anda, akan membuahkan hasil yang mengejutkan.

]]>