banjir – Blogging.co.id – Pusat Blog Artikel dan Informasi Indonesia http://blogging.co.id Pusat Artikel dan Informasi Indonesia Fri, 21 Apr 2017 06:37:29 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.4 Cara Mengatasi Banjir di Jakarta http://blogging.co.id/cara-mengatasi-banjir-di-jakarta Fri, 16 May 2014 08:10:11 +0000 http://blogging.co.id/?p=10935 Cara Mengatasi Banjir
Cara mengatasi banjir selalu dilakukan untuk menangani ...]]>
Cara mengatasi banjir perlu untuk diketahui seluruh masyarakat Indonesia khususnya masyarakat yang tinggal di daerah Jabodetabek. Hal ini dikarenakan banjir seperti acara tahunan, yang terjadi di wilayah Jabodetabek termasuk ibukota Indonesia yaitu DKI Jakarta. Beberapa penyebab terjadinya bencana banjir adalah karena tidak adanya ruang hijau sebagai resapan air lagi di ibukota dan perilaku masyarakat yang membuang sampah sembarangan bahkan di sungai yang membuat seluruh sungai di Jakarta berwarna keruh dan tersumbat sampah.

Cara Mengatasi Banjir

Cara mengatasi banjir selalu dilakukan untuk menangani bencana yang hampir setiap tahun terjadi. Ada banyak penyebab banjir selain sampah dan tidak adanya lagi ruang resapan di Jakarta, banjir juga terjadi karena fungsi hutan sebagai penahan air, semakin lama semakin tidak maksimal dikarenakan banyaknya penebang kayu liar di hutan Indonesia.

Berikut tips mengatasi banjir yang dapat kalian lakukan untuk meminimalisir kedatangan bencana banjir :

Tidak Membuang Sampah ke Sungai

Membuang sampah sembarangan adalah perilaku yang cenderung menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia, misalnya membuang sampah ke sungai. Contoh nyata bahwa sungai di Indonesia sangat penuh dengan tumpukan sampah yaitu setiap tahunnya Pemprov DKI harus melakukan proyek JEDI (Jakarta Emergency Dredging Initiative)  untuk mengeruk sampah di sungai-sungai Jakarta, contohnya Sungai Grogol, Sungai Cideng, Sungai Ciliwung, Sungai Sentiong, dsb.

Ada banyak cara proses pengolahan limbah yang dapat kalian lakukan terhadap sampah-sampah yang ada di rumah anda. Salah satu yang dapat kalian lakukan dengan mudah adalah membuat kerajinan tangan dari botol bekas. Selain membuat lingkungan anda bebas sampah juga dapat terus melatih fungsi otak agar tetap kreatif.

Menanam Pohon di Halaman Rumah

Seperti yang sudah dikatakan di awal bahwa DKI Jakarta sangat kekurangan ruang hijau yang sebenarnya berfungsi untuk menyerap air saat hujan. Hal ini dapat kita atasi dengan setiap masyarakat mau menanam pohon di halaman rumah. Dengan menanam pohon di halaman rumah dinilai ampu,h karena semakin banyak pohon di suatu wilayah berarti semakin banyak pengikat air saat hujan terjadi. Berbagai jenis tanaman yang dapat di tanam seperti :

Memprioritaskan Pembangunan Ruang Hijau

Survey pada tahun 2010 mengatakan bahwa terdapat kurang lebih 170 mal di DKI Jakarta, dengan ruang hijau sendiri hanya berkisar 10% dari luas kota Jakarta.  sedangkan sebuah kota idealnya memiliki ruang hijau 30% dari luas kota tersebut. Oleh sebab itu pemerintah sendiri harus memprioritaskan pembangunan ruang hijau di Jakarta dibandingkan mal di Jakarta. Karena selain berfungsi sebagai resapan air, ruang hijau juga dapat dipakai sebagai sarana aktivitas kegiatan hari minggu yang menyenangkan misalnya bersepeda santai.

Cara Mengatasi Banjir di Jakarta Menurut Jokowi

Cara mengatasi banjir di Jakarta sudah tentu menjadi pekerjaan rumah Gubernur DKI Jakarta Jokowi Ahok. Selain karena memang merupakan kewajiban yang ingin dilakukan secara maksimal, namun hal ini pun dilakukannya sebagai salah satu contoh penepatan janji saat kampanye sebelum ia terpilih menjadi gubernur.

Menurut Jokowi, ada 6 hal penting untuk menangani banjir yaitu :

  1. Menormalisasikan fungsi sungai di Jakarta dengan melakukan pengerukan sampah dan difokuskan terhadap sungai Ciliwung, Sungai Pesanggrahan, Sungai Angke, dan Sungai Sunter
  2. Membuat sodetan yang dimulai dari Otista hingga Banjir Kanal Timur
  3. Pembuatan waduk besar di wilayah Ciawi dan Cimanggis
  4. Membuat sumur serapan sebanyak-banyaknya dari hulu hingga hilir
  5. Membuat pompa air di wilayah Jakarta Utara karena beberapa tahun belakangan ini ketinggian banjir di Jakarta Utara sangat parah sehingga hal ini dilakukan sebagai cara mengurangi genangan air saat banjir datang
  6. Lalu membuat terowongan multiguna atau yang dikenal dengan multipurpose deep tunel

Jokowi pun sudah mengambil langkah-langkah mengatasi banjir namun, dilihat dari perilaku masyarakatnya, justru seperti tidak mau bekerja sama untuk mengatasi banjir dengan tetap memelihara kebiasaan-kebiasaan seperti membuang sampah sembarangan misalnya. Padahal masalah banjir ini bukan hanya wajib dipikirkan saja oleh gubernur DKI Jakarta, namun juga butuh partisipasi masyarakat.

Semoga cara mengatasi banjir ini dapat masyarakat lakukan sebagai bentuk kontribusi serta kerja sama dengan pemerintah untuk mengatasi banjir di Indonesia khususnya Jakarta.

]]>
Penyebab Terjadinya Bencana Banjir dan Dampaknya http://blogging.co.id/penyebab-terjadinya-bencana-banjir-dan-dampaknya Thu, 06 Feb 2014 05:02:51 +0000 http://blogging.co.id/?p=10207 Negara dengan iklim tropis memiliki intensitas curah hujan yang tinggi, sehingga ketika musim penghujan datang debit pada penampungan air seperti waduk, kali, sungai menjadi tinggi dan meluap. Ketika hal tersebut terjadi, membawa masalah lingkungan yang dikhawatirkan akan terus datang disetiap musim ...]]> Penyebab banjir merupakan bencana alam yang terjadi di berbagai kota-kota di dunia dengan skala yang berbeda. Manfaat air bagi kehidupan merupakan kebutuhan yang paling penting bagi manusia, namun ketika keseimbangan proses alam menjadi terganggu, bencana seperti banjir ini bisa datang.

Negara dengan iklim tropis memiliki intensitas curah hujan yang tinggi, sehingga ketika musim penghujan datang debit pada penampungan air seperti waduk, kali, sungai menjadi tinggi dan meluap. Ketika hal tersebut terjadi, membawa masalah lingkungan yang dikhawatirkan akan terus datang disetiap musim hujan yaitu, bencana banjir.

Penyebab Banjir

Penyebab banjir, terlihat dari definisi banjir  secara sederhana yaitu  hadirnya air pada kawasan luas sehingga menutupi permukaan daratan pada kawasan tersebut. Contohnya ketika terjadi peningkatan curah hujan pada suatu wilayah, akan membuat air di tempat tersebut meningkat. Jika pada kawasan tidak memiliki sistem perairan yang baik, genangan akan terus meningkat seiring dengan proses terjadinya hujan yang terus terjadi.

penyebab banjir

Foto : Banjir Jakarta

  • Erosi  – Pengikisan bunga tanah hanya menyisakan batuan yang menyebabkan air hujan terus mengalir deras pada atas permukaan tanah tanpa adanya rersapan.
  • Penanganan sampah yang buruk – Penyumbatan aliran air pada saluran-saluran air seperti got atau gorong-gorong membuat air meluap dan membanjiri daerah sekitarnya.
  • Tata ruang yang buruk – Lahan kosong yang telah diubah menjadi bangunan, menyebabkan hilangnya daya resap air hujan. Pembangunan tempat pemukiman pada lahan tersebut bisa meningkatkan resiko banjir lebih tinggi, jika dibandingkan dengan tanah terbuka yang berdaya serap tinggi.
  • Kerusakan bendungan dan saluran air – walaupun tidak sering terjadi namun bisa menyebabkan banjir terutama pada saat musim hujanderas yang panjang.
  •  Keberadaan tanaman – tanah yang ditumbuhi banyak tanaman mempunyai daya serap air yang tinggi, namun hal yang sebaliknya terjadi jika tanah tertutup semen, paving, atau aspal yang sama sekali tidak menyerap air.

Banjir air

Banjir yang sering terjadi ini terjadi karena luapan air sungai, atau selokan sehingga air meluap ke daratan. Umumnya banjir ini disebabkan oleh curah hujan yang tinggi seperti penyebab banjir di Jakarta dan kota-kota besar lainnya.

Banjir bandang

Banjir yang tidak hanya air, tapi juga mengangkut material lumpur. Banjir ini sangat berbahaya karena seseorang tidak akan mampu berenang ditengah-tengah banjir tersebut untuk menyelamatkan diri. Banjir ini terjadi pada kawasan dekat pegunungan misalnya dekat pada lereng gunung tertinggi di Indonesia, dimana tanah pegunungan seolah longsor karena air hujan yang terbawa air ke daratan yang lebih rendah.

Banjir rob (laut pasang)

Banjir yang disebabkan karena air laut pasang. Air laut yang pasang ini akan menahan air sungai yang sudah menumpuk, akhirnya mampu menjebol tanggul dan meluap ke daratan.

Banjir lahar dingin

Letusan gunung berapi tidak hanya menjadi penyebab gempa bumi, tapi banjir lahar dingin ini dapat terjadi ketika erupsi gunung berapi. Erupsi akan mengeluarkan lahar dingin dari puncak gunung dan mengalir ke daratan yang ada di bawahnya. Lahar dingin mengakibatkan pendangkalan sungai, sehingga air sungai akan mudah meluap dan dapat meluap ke pemukiman warga.


Dampak Banjir Yang Merugikan

  • Hilangnya nyawa dan harta benda

Aliran banjir yang deras saat melewati pemukiman dapat menyebabkan orang terseret arus dan meninggal. Belum lagi harta benda yang rusak karena terjangan banjir.

  • Sulitnya transportasi

Ketika daratan dikepung banjir, sarana transportasi menjadi lumpuh karena genangan air, sehingga kendaraan pun tidak bisa melintas.

  • Melumpuhkan perekonomian

Aktivitas yang terganggu karena bencana banjir membuat roda ekonomi pada suatu wilayah menjadi mati total. Seperti banjir yang merendam sawah yang siap panen, akan merusak hasilnya sehingga kelangkaan beras terjadi. Belum lagi distribusi yang tersendat karena saraana transportasi yang rusak.

 

]]>