makanan berbahaya – Blogging.co.id – Pusat Blog Artikel dan Informasi Indonesia http://blogging.co.id Pusat Artikel dan Informasi Indonesia Fri, 21 Apr 2017 06:37:29 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.5 10 Makanan Yang Dilarang Untuk Penderita Diabetes http://blogging.co.id/makanan-yang-dilarang-untuk-penderita-diabetes Sun, 28 Sep 2014 14:38:19 +0000 http://blogging.co.id/?p=11469 1. Permen
Permen tidak hanya mengandung gula yang tinggi tetapi juga memiliki karbohidrat berkualitas rendah yang dapat menyebabkan lonjakan dramatis dalam kadar gula darah dan dapat berkontribusi untuk berat badan. Selain itu, kandungan ini ...]]>
Makanan yang dilaran untuk penderita diabetes ada disekeliling anda, mungkin beberapa diantaranya masih aktif dikonsumsi hingga saat ini. Mungkin semua sudah tahu bahwa makanan yang mengandung pemanis buatan atau yang manis-manis harus dihindari oleh penderita diabetes. Nah inilah beberapa makanan yang harus dihindari oleh anda yang menderita diabetes.

1. Permen

Permen tidak hanya mengandung gula yang tinggi tetapi juga memiliki karbohidrat berkualitas rendah yang dapat menyebabkan lonjakan dramatis dalam kadar gula darah dan dapat berkontribusi untuk berat badan. Selain itu, kandungan ini sangat memperburuk komplikasi diabetes. Jika anda ingin menikmati yang manis-manis ada baiknya beralih pada buah-buahan. Apel, pir, anggur, dan jeruk semua memiliki manis, rasa juicy dan dengan kandungan serat dapat membantu memperlambat penyerapan glukosa, membuat mereka pilihan yang lebih baik untuk mengontrol gula darah.

2. Jus Buah

Anda mungkin bingung dengan jenis makanan yang satu ini ? koq jus buah termasuk dalam makanan yang harus dihindari ? kan buah katanya baik untuk kesehatan. Betul memang buah memiliki serat yang baik untuk kesehatan maupun diabetes, namun setiap jus buah pasti mengandung pemanis / gula / susu yang cukup tinggi. Nah campuran inilah yang menjadikannya sangat berbahaya bagi anda penderita diabetes, kecuali anda tidak mencampur jus tersebut dengan gula/susu/campuran lainnya.

3. Minuman Soda/Kaleng/minuman botol

Ok ini sudah pasti yang paling mengerikan, kandungan gula dan kalorinnya sangat tinggi, bahkan ini adalah penyebab diabetes yang mengerogoti tubuh anda. Bahkan saya pernah mendengar gosip bahwa salah satu perusahaan minuman soda di Indonesia mem-PHK ribuan karyawannya. Terang saja karena sudah banyak masyarakat Indonesia yang smart dan menghindari minuman ini.

4. Kismis

Makan kismis atau buah kering lainnya bisa menjadi pilihan yang lebih baik daripada ngemil kue, tapi itu akan tetap lonjakan gula darah Anda. Mengapa? Selama proses dehidrasi, gula alami buah ‘menjadi sangat terkonsentrasi, menyebabkan ketinggian yang tidak sehat gula darah ketika mereka cepat diserap oleh tubuh. Hanya satu lagi alasan untuk tetap dengan seluruh Opsi buah segar seperti jeruk, melon, stroberi, dan buah persik.

5. Pancake dan Sirup

Kandungan sirup sudah kita ketahui memiliki gula yang sangat tinggi yang dapat membuat gula darah dapat melesat dengan cepat yang menyebabkannya sangat berbahaya untuk penderita diabetes. Begitu juga pancake yang memiliki kandungan gula yang sangat tinggi serta kombinasi dengan margarine siap mendongkrak ‘manis’ anda.

6. Snack/Biskuit Siap Saji

Salah satu alasan mengapa snack dan biskuit perlu dihindari oleh penderita diabetes adalah karena kandungan MSD dan pemanis buatan yang tinggi. Pemanis buatan adalah salah satu racun bagi tubuh penderita diabetes.

7. Buah-buahan tertentu

Perlu diingagt walaupun buah cukup baik untuk kesehatan, namun belum tentu baik untuk penderita diabetes karena memiliki kandungan manis yang tinggi. Berikut adalah daftar beberapa buah yang harus dikurangi untuk penderita diabetes.

  1. Mangga
  2. Durian
  3. Sirsak
  4. Nangka
  5. Pisang

8. Minuman Berenergi

Minuman berenergi masih saja menjadi minat sebagian orang, INI ADALAH ‘MINUMAN RACUN’ yang cepat atau lambat akan mengerogoti tubuh tidak hanya untuk penderita diabetes. Minuman ini sebaiknya tidak anda minum.

9. Makanan yang mengandung zat adiktif

Hampir seluruh makanan instan saat ini mengandung zat adiktif, bahaya zat adiktif bagi tubuh tidak hanya dapat menyebabkan kanker, melainkan juga dapat sangat berbahaya bagi penderita diabetes. Contoh makanan yang mengandung zat adiktif adalah yang mengandung pemanis buatan, pewarna, dan zat lain yang sangat menganggu diet rendah kalori anda.

10. Martabak

Wiuhhhh mendengar kata ini sudah tentu membuat ngiler… makanan ini terkenal sangat manis dan lemak yang dapat memboost manis yang ada di tubuh anda.

Jenis Makanan Yang Dilarang Untuk Penderita Diabetes

  1. Makanan yang mengandung pemanis buatan. Hampir semua makanan instan dan kue basah di pasar mengandung ini. Termasuk jus yang dibeli di pasar. SARAN, bikin sendiri di rumah lebih sehat
  2. Makanan yang mengandung pengawet. Roti juga termasuk, jangan kira makan roti sekarang sehat, karena mengandung berbagai pengawet.
  3. Minuman kaleng, mengapa? sudah pasti ‘beracun’ tidak baik untuk kesehatan kita.
  4. Makanan berkalori tinggi, termasuk nasi putih yang harus dikurangi.

Secara garis besar makanan yang dilarang untuk penderita penyakit diabetes adalah makanan olahan yang mengandung banyak kalori, pemanis buatan, dan pengawet yang berbahaya bagi tubuh kita. Menghindari makanan ini merupakan cara mencegah diabetes secara alami yang cukup ampuh.

Baca juga : 8 Makanan berbahaya bagi tubuh

]]>
Hindari Jenis Makanan Ini Selama Kehamilan ! http://blogging.co.id/hindari-jenis-makanan-ini-selama-kehamilan Tue, 03 Jun 2014 10:39:47 +0000 http://blogging.co.id/?p=11030 Jenis Makanan yang Harus dihindari Selama Kehamilan
Ada lebih banyak makanan yang  dapat mempengaruhi kesehatan atau janin yang mungkin tidak  disadari. Cari tahu beberapa jenis makanan yang harus dihindari selama kehamilan, seperti berikut :
Buah dan sayur yang tak dicuci
Buah-buahan dan sayuran mentah perlu dicuci ...]]>
Berbagai nutrisi saat kehamilan memang perlu dikonsumsi untuk menunjang kesehatan ibu dan calon buah hati, namun tidak semua makanan bisa dikonsumsi. Ada beberapa jenis makanan berbahaya selama masa kehamilan, sehingga diperlukan cara mencegah makanan berbahaya tersebut untuk dikonsumsi.

Jenis Makanan yang Harus dihindari Selama Kehamilan

Ada lebih banyak makanan yang  dapat mempengaruhi kesehatan atau janin yang mungkin tidak  disadari. Cari tahu beberapa jenis makanan yang harus dihindari selama kehamilan, seperti berikut :

Buah dan sayur yang tak dicuci

Buah-buahan dan sayuran mentah perlu dicuci untuk menghilangkan bakteri berbahaya. Hindari kecambah mentah dalam bentuk apapun, termasuk semanggi, lobak dan kacang hijau yang mungkin juga mengandung bakteri penyebab penyakit. Pastikan proses memasak kecambah dengan matang.

Kandungan kafein berlebih

Kandungan kafein dapat melewati plasenta dan mempengaruhi detak jantung bayi. Sementara beberapa studi menunjukkan bahwa minum terlalu banyak kafein selama kehamilan dapat meningkatkan resiko penyebab keguguran. Dokter kandungan anda mungkin akan menyarankan pembatasan jumlah kafein dalam menu makanan sehari.

Alkohol

Minuman beralkohol mungkin tidak terlalu berbahaya untuk bayi, tetapi belum ada tingkatan alkohol yang aman selama kehamilan, sehingga lebih aman adalah untuk menghindari alkohol sama sekali.

Ibu yang mengkonsumsi alkohol, memiliki risiko keguguran. Terlalu banyak alkohol selama kehamilan dapat menyebabkan sindrom alkohol yang mempengaruhi perkembangan janin. Alkohol dapat menyebabkan cacat jantung, cacat mental bahkan perkembangan otak janin.

Rempah-rempah

Ada beberapa data tentang efek rempah-rempah seperti tanaman obat tertentu, yang mempengaruhi perkembangan bayi. Konsumsi ramuan herbal yang memang disetujui oleh dokter kandungan anda, bahkan jenis ramuan herbal yang telah dipasarkan untuk wanita hamil.

Makanan pasteurisasi

Banyak variasi jenis susu rendah lemak seperti susu skim, keju mozzarella dan keju cottage menjadi bagian sehat dari diet Anda, namun jenis makanan tidak dipasteurisasi tetap tidak baik untuk ibu hamil. Produk-produk ini dapat menyebabkan penyakit bawaan makanan, kecuali terdapat label yang jelas sebagai makanan yang dipasteurisasi.

Tips Mencegah Makanan Berbahaya Saat Kehamilan

Selama kehamilan ada beberapa peningkatan risiko mengalami keracunan dari bakteri. Reaksi tubuh  mungkin tidak terlihat parah setelah dilakukan cara mengatasi keracunan makanan selama kehamilan. namun untuk mencegah penyakit bawaan yang tidak disadari pada janin, ada beberapa cara yang perlu dilakukan untuk makanan tertentu, seperti berikut :

  • Masak  dengan matang semua jenis daging dan unggas sebelum di makan. Gunakan jenis termometer daging untuk memastikan suhu kematangan sebuah masakan
  • Masak daging sebagai makan siang untuk ibu hamilsampai mengepul panas. Mereka bisa menjadi sumber penyakit bawaan serius yang dikenal sebagai listeriosis.
  • Masak telur sampai bagian kuning telur dan putihnya hingga matang secara keseluruhan. Telur mentah dapat terkontaminasi dengan bakteri berbahaya. Hindari makan makanan yang dibuat  mentah atau telur setengah matang, adonan mentah dan tidak matang sempurna.

Pencegahan terhadap jenis makanan berbahaya saat kehamilan ini, lebih baik dengan menghindari bahan makanan berbahaya di saat hamil.

]]>
8 Makanan Berbahaya Bagi Kesehatan Tubuh http://blogging.co.id/8-makanan-berbahaya-bagi-kesehatan-tubuh Tue, 10 Dec 2013 09:17:15 +0000 http://blogging.co.id/?p=9231 Dalam memilih makanan yang baik, kita harus memperhatikan berbagai aspek seperti kandungan gizi dan kandungan bahan pengawet serta bahan lainnya yang terkandung pada makanan tersebut.
Makanan Berbahaya
Daftar makanan berbahaya bagi ...]]>
Makanan berbahaya memang sudah seharusnya kita hindari untuk memastikan kesehatan tubuh, beberapa makanan ini bahkan dapat membunuh dan sangat mematikan. Namun secara pasti berbagai makanan ini akan menimbulkan berbagai penyakit berbahaya yang sangat merugikan tubuh kita. Dalam beberapa kasus, makanan ini merupakan sumber dari penyakit mematikan yang menyerang manusia.

Dalam memilih makanan yang baik, kita harus memperhatikan berbagai aspek seperti kandungan gizi dan kandungan bahan pengawet serta bahan lainnya yang terkandung pada makanan tersebut.

Makanan Berbahaya

Daftar makanan berbahaya bagi kesehatan tubuh yang mungkin harus dihindari dan mungkin dapat mengganggu kesehatan kita. Beberapa diantaranya dapat menyebabkan kematian yang mendadak.

1. Ikan Buntal

Ikan buntal merupakan salah satu ikan beracun yang harus dihindari. Walaupun di beberapa negara tidak melarang restoran yang menyajikan hidangan ini, namun setiap koki harus memiliki lisensi dalam mengelola ikan Buntal. Pada satu Ikan buntal memiliki kandungan racun yang dapat membunuh 30 orang dewasa secara mudah. Racun ini adalah tetrodotoxin, yang adalah 1.200 kali lebih mematikan dari sianida.

2. Jamur

Sebagian orang memang mengetahui bahwa jamur dapat dijadikan makanan yang enak. Namun perlu diketahui ada banyak jamur beracun yang dapat membuat kematian dengan cepat. Walaupun ada jamur yang dapat dimasak dan di makan, perlu diketahui ada ratusan lainnya yang memiliki racun mematikan. Telah banyak orang yang meninggal karena tidak mengetahui jenis jamur ini.

3. Mie Instant

Bahaya mie instant memang sangat banyak ada berbagai kandungan zat aditif berbahaya yang tidak dapat dinetralisir melalui fungsi hati dan ginjal kita. Sebut saja kandungan lilin, msg, dan natrium yang sangat berbahaya untuk kesehatan. Konsumsi mie instant hendaknya dibatasi 3 hari sekali atau 1 minggu sekali.

4. Ikan Kaleng

Mungkin banyak menggemari ikan dalam kaleng karena rasanya yang gurih dan enak, namun bayangkan dengan zat pengawet dalam makanan ini.  Salah satu sumber penyakit kanker dan berbahaya lainnya, bayangkan bertahun tahun ikan didalamnya dan tidak mengalami kerusakan. Berbagai jenis makanan kaleng sangat tinggi dengan bahan pengawet jadi sebaiknya dihindari.

5. Durian

Buah durian merupakan salah satu buah yang penuh dengan manfaat dan gizi, namun buah ini tidak cocok bagi anda yang telah menderita berbagai keluhan seperti diabetes dan darah tinggi. Buah ini mengandung banyak kalori, lemak, dan karbohidrat. Mengapa buah ini dikatakan berbahaya, karena buah ini dapat menyebabkan kematian bagi beberapa penderita terutama darah tinggi, kolesterol, dan diabetes.

6. Kambing

Kambing dapat dijadikan salah satu makan yang sangat berbahaya terutama bagi penderita darah tinggi. Kambing merupakan salah satu daging yang memiliki kadar lemak yang SANGAT tinggi. Makan ini paling berbahaya terutama pada orang 40 tahun ke atas.

7. Minuman Kaleng Bersoda

Minuman kaleng merupakan salah satu gudang dan sumber penyakit, seperti makanan kaleng lainnya. Minuman ini juga mengandung berbagai zat berbahaya seperti pewarna, pengawet, dan pemanis buatan yang sangat merugikan tubuh.

8. Gorengan

Gorengan sebenarnya tidak menjadi masalah untuk dikonsumsi asal dibuat dengan aman dirumah. Gorengan di jalanan sangat berbahaya dikonsumsi oleh tubuh, mengapa? alasan pertama adalah minyak yang digunakan pasti tidak higienis dan digunakan puluhan bahkan ratusan kali. Bahkan dalam beberapa kasus diberi lilin dan pemutih agar gorengan tampak segar. Belum lagi berbagai camuran di adonan tepung pada gorengan tersebut.

Menghindari Makanan Berbahaya

Salah satu cara untuk mendapatkan makanan sehat adalah dengan menghindari makanan berbahaya yang ada dipasaran. Makanan instant biasanya cendrung mengandung zat berbahaya seperti pengawet, pemanis buatan, pewarna, msg, dan zat lainnya. Memang pabrik atau perusahaan yang memproduksi makanan ini mengklaim kadarnya masih dapat diterima tubuh. Tapi bisakah anda bayangkan bagaimana kalau kita mengkonsumsi puluhan makanan seperti ini setiap hari? tentu lebih baik kita tidak mengkonsumsi makanan ini atau menguranginya secara bijak untuk menjaga pola hidup sehat dan baik.

]]>