Film kungfu terbaik sepanjang masa yang wajib anda tonton bagi penggemar film dengan genre kungfu atau pertarungan. Dalam review ini kita akan membahas film yang paling banyak disukai oleh berbagai kalangan pencinta film kungfu dan sejenisnya. Seni bela diri terbaik dan asli yang menjadi legenda dari pemain dan negeri masing masing tidak jarang membuat film bela diri ini menjadi sangat populer dan sangat banyak di sukai oleh masyarakat di seluruh dunia.
Banyak pencinta film menantikan film kungfu terbaru yang membuat mereka rela mengeluarkan biaya dan menghabiskan waktu di bioskop pilihan. Bahkan tidak jarang banyak yang mengatakan film ini bisa menyaingi film thriller yang begitu besar peminatnya.
Film Kungfu Terbaik
Berikut adalah 12 film kungfu terbaik mandarin atau pun dari hollywood yang wajib anda tonton.
12. Hero (2002)
Seperti film Jet Li lainnya semuanya sangat banyak menampilkan peran dan adu skill kungfu yang sangat baik, tidak salah film ini merupakan salah satu film terbaik untuk tipe kungfu dan layak anda tonton. Selain koreografi yang sangat baik, film ini juga menampilkan skill kungfu yang diperankan dengan baik oleh pemeran yang benar benar memiliki skill kungfu tersebut.
11. Kungfu Hustle (2004)
Film kungfu terbaik yang pernah ada salah satunya adalah kungfu hustle, film ini di padu dengan komedi yang diperankan oleh aktor utamanya stephen chow. Film ini menceritakan bagaimana ahli kungfu yang saling berperang karena adanya pengaruh mafia.
10. The Legend Of Drunken Master (1994)
Film yang di bintangi oleh bintang film action terbaik jackie chan yang satu ini memang sangat populer, selain seni kungfu yang diperagakan adalah jurus dewa mabuk yang melegenda, aksi dan plot ceritanya membuat anda bakal terbawa suasana aksinya.
9. Once Upon A Time In China (1991)
Film Jet Li memang tidak ada habisnya untuk di tonton, selain karena dia merupakan aktor kungfu terbaik yang pernah ada, film yang dia mainkan adalah fim melegenda yang di angkat dari kisah nyata. Film ini mengisahkan mengenai seorang pendekar dari china yang berjuang untuk mengalahkan kependudukan asing dan pengaruh asing dari negerinya.
8. Fist of Fury (1972)
Tidak elok rasanya jika kita tidak menempatkan salah satu legenda aktor kungfu terbaik dunia Bruce Lee yang satu ini. Film ini tidak hanya menjadi film terbaik untuk versi kungfu di eranya melainkan juga film yang melegenda. Di film Fist of Fury ini, Bruce Lee memerankan siswa Cina yang belajar di Jepang dan harus pulang mendengar guru silatnya tewas oleh Jepang yang tengah bersiap menjajah Cina, aksi tuntut balas pun di usung Bruce Lee.
7. Crouching Tiger Hidden Dragon (1999)
Film yang pernah memenangi piala oscar ini dapat di katakan sebagai film kungfu terbaik di masanya film ini di bintangi oleh Chow Yun Fat. Dua prajurit dalam mengejar pedang dicuri dan buronan terkenal yang berbagai gejolak dan pertarungan pun di mulai untuk memperebutkan kembali pedang tersebut.
6. Iron Monkey (1993)
Film yang di bintangi oleh Donnie Yen film ini menceritakan Seorang dokter yang menjelma menjadi pahlawan untuk mencuri uang dari para koruptor dan memberikannya pada rakyat miskin.
5. Fearless (2006)
Lagi lagi salah satu film Jet Li menduduki peringkat teratas untuk film terbaik dan film ini telah banyak di muat di acara tv di Indonesia yang sangat banyak di minati. Film ini juga menceritakan seorang tokoh kungfu China yang melegenda dan pemilik sebuah perguruan kungfu.
4. Kill Bil Vol 1 (2003)
Film ini merupakan film kungfu barat yang cukup sukses, anda tidak membutuhkan sub title karena hampir seluruh aksi yang ada di film ini di penuhi oleh aksi seni bela diri dan perkelahian.
3. Ong Bak (2003)
Film ini merupakan satu satunya film kungfu thailand yang sukses di dunia Internasional, peran aktor utama yang benar benar memiliki seni bela diri tingkat tinggi. Ya betul Tony Ja merupakan aktor seni bela diri Thailand yang sangat populer dengan skill kungfunya. Film horor Thailand memang cukup terkenal, namun siapa yang tidak mengenal film action ong bak ini. Ini merupakan salah satu film terbaik yang pernah ada.
2. Ip Man (2008)
Film yang di angkat dari kisah nyata seorang pendekar china (Yip Man) yang merupakan salah satu pendekar terbaik dunia yang merupakan guru dari ahli kungfu terkenal seperti Bruce Lee dan dengan perguruan silat Wing Cun yang sangat terkenal. Aksi seni bela diri Wing Cun sangat kental di pertaruhkan di sini. Alur cerita film ini adalah seorang pendekar yang diperankan oleh Donnie Yen yang bertahan hidup dengan membuka perguruan silat namun di tolak oleh perguruan silat lain dan aksi saling bertarung pun di mulai.
1. Enter The Dragon (1973)
Legenda Aktor kungfu Bruce Lee telah membuat karya terbaik di dunia perfilman dunia, Film ini sangat cocok kita pilih menjadi film kungfu terbaik Mandarin karena merupakan pelopor film sampai era milenium. Film ini menceritakan seorang ahli kungfu yang mengikuti turnamen kungfu dan bertarung dengan berbagai ahli kungfu lainnya.
Film Kungfu Terbaru dan Terbaik
Ada banyak film kungfu terbaru yang muncul dari berbagai negara, namun telah banyak orang yang mengetahui bahwa China merupakan gudang ahli kungfu yang mendunia. Selain memiliki perguruan Shaolin yang memiliki perguruan silat terbaik dunia, China terus mendidik dan memproduksi film sesuai dengan aktor yang benar benar memiliki skill kungfu tinggi. Semoga data film ini dapat membuat anda menikmati film genre kungfu terbaik yang pernah ada.





Advertisements