Cara penulisan gelar akademik yang benar sesuai dengan peraturan memang dibutuhkan untuk memastikan tidak membingungkan masyarakat. Hal ini sangat bermanfaat karena gelar akademik terkadang menjadi penentu vital dalam karir dan profesi seseorang. Kesalahan penulisan gelar ini dapat berdampak bagaimana penilaian orang mengenai pahamnya diri anda terhadap gelar yang anda miliki.
Menteri pendidikan dan kebudayaan Indonesia telah mengatur cara penulisan gelar akademik ini dengan mengeluarkan peraturan menteri. Hal ini membuktikan bahwa struktur penulisan untuk berbagai gelar akademik ini sangat penting. Terlebih lagi untuk profesi agar tidak disalah artikan oleh masyarakat umum.
Penulisan Gelar
Penulisan gelar akademik secara umum telah di atur dalam setiap sertifikat atau ijasah setiap lulusan perguruan tinggi. Gelar akademik ini diberikan oleh Sekolah Tinggi,Institut, atau Universitas yang memenuhi persyaratan, sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.
Panduan Penulisan Gelar
Secara umum gelar akademik terdiri dari Sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktor (S3)
- Pemberian gelar untuk bidang keahlian dan sarjana ditulis di bagian belakang nama.
- Untuk gelar Dokter di beri di bagian depan nama.
-
Gelar profesional terdiri atas sebutan profesional untuk lulusan diploma dan profesional untuk lulusan spesialis.
Panduan Penulisan Gelar Sarjana, Magister, dan Doktor
Penulisan Gelar Diploma
Selain sarjana, magister, dan doktor, diploma juga memiliki gelar yang dapat disertakan bersama dengan nama yang bersangkutan.
- Diploma 1 (D1), Ahli pratama dengan gelar (A.P)
- Diploma 2 (D2), Ahli muda dengan gelar (A.Ma)
- Diploma 3 (D3), Ahli madya dengan gelar (A.Md)
- Diploma 4 (D4) Ahli dengan gelar (A)
Penulisan gelar belakangan ini memang sangat simpang siur, terutama berbagai kalangan yang belum paham mengenai makna penulisan terhadap gelar secara umum.
Sebutan Profesi
- Kedokteran sebutan profesinya adalah Dokter
- Farmasi sebutan profesinya adalah Apoteker
- Ekonomi sebutan profesinya adalah Akuntan
- Kedokteran Hewan sebutan profesinya adalah Dokter Hewan
- Kedokteran Gigi sebutan profesinya adalah Dokter Gigi
- Psikologi sebutan profesinya adalah Psikolog
- Hukum sebutan profesinya adalah Notaris atau Pengacara
- Arsitektur sebutan profesinya adalah Arsitek
Beberapa Kesalahan Penulisan Gelar
Ada banyak pertanyaan yang timbul mengenai penulisan gelar ini, seperti penulisan Dr atau dr untuk seorang Dokter. Dr notabanenya adalah gelar S3, namun pada umumnya dokter hampir semua menggunakan Dr. di depan namanya. Polemik ini berkembang di dinas pendidikan dan kebudayaan. Sampai saat ini penulisan ini sering disahkan dan penulisan Doktornya yang berbeda yaitu DR. Contoh DR. Dr. Mulisa Monatu Darinatria Sp.M. Namun apapun alasannya, pemberian gelar ini harus dapat dipahami oleh masyarakat.
Pentingnya gelar akademik ini sangat berpengaruh bagi pemiliknya, bahkan salah satu syarat menjadi dosen harus memiliki gelar akademik minimal magister.
Advertisements