Arti hidup sesungguhnya adalah untuk menjalankan perintah-Nya dan menjauhi semua larangan-Nya, ini merupakan makna hidup yang bersifat global. Dari arti ini masih banyak sekali turunan yang harus dijabarkan untuk memperoleh hikayat kehidupan yang sempurna baik di duniawi dan akhirat. Kita tidak boleh berbuat sesuka hati selama masih hidup dan harus tolong menolong antar sesama. Hal ini dikarenakan kita tercipta sebagai manusia adalah makhluk sosial yang tidak dapat berdiri sendiri.
Kategori Arti Hidup
- Bagi diri sendiri
- Bagi keluarga
- Bagi Sahabat
- Bagi Lingkungan Sekitar
- Bagi Negara
Makna hidup seseorang memang terkadang tidak diketahui secara jelas oleh orang itu sendiri, namun alam bawah sadar manusia sendiri terus berusaha mengungkapkan arti hidup yang sesungguhnya. Bagian otak manusia yang satu ini tentu tidak dapat kita atur langsung, dan pastinya dalam diri setiap manusia pernah memikirkan makna hidup ini.
Makna dan Arti Hidup
Makna hidup yang kita perjuangkan harus sesuatu yang positif dan bermanfaat bagi diri kita sendiri dan tentunya bagi orang lain dan bahkan negara kita.
Arti Hidup Bagi Diri Sendiri
Bagi diri sendiri arti hidup sesungguhnya adalah bagaimana kita menghargai hidup dan tidak menyusahkan orang lain. Lebih bagus jika kita dapat berarti bagi orang lain, tidak hanya diri kita sendiri. Menghindari berbagai kegiatan negatif seperti merokok dan mengkonsumsi narkoba. Bahaya merokok akan merusak kesehatan dan akan membunuhmu, sesuai slogan bahaya rokok yang baru. Begitu juga dengan bahaya narkoba yang dapat membunuh secara cepat dan sadis. Hal hal negatif ini tidak akan membuat hidup berarti dan cenderung merusak. Secara umum berikut adalah makna hidup bagi diri sendiri yang harus kita pertahankan.
Arti Hidup Bagi Keluarga
Bagi keluarga kita harus menjadi seorang yang dapat mengayomi dan memberikan contoh yang baik bagi seluruh anggota keluarga. Jika kita tidak bisa membantu keluarga kita, minimal kita tidak menyusahkan mereka. Menghindari berbagai jenis narkoba dan berbuat positif akan lebih berarti untuk hidup kedepannya. Cinta sejati bagi keluarga akan memberikan makna hidup bagi anda.
Arti Hidup Bagi Sahabat
Arti hidup kita bagi sahabat adalah memberikan segenap kemampuan bagaimana menemani di dalam kesusahan dan kebersamaan dalam suka cita. Bagaimana kita mampu memotivasi saat sahabat dalam kesusahan dan bersama saling mengingatkan ketika sahabat bertindak negatif dan segera memberikan solusi terhadap berbagai masalah yang ia hadapi.
Arti Hidup Bagi Lingkungan Sekitar
Bagi lingkungan sekitar kita harus senantiasa menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan serta memberikan kenyamanan terhadap diri kita sendiri dan terhadap orang lain. Hidup tiada arti jika kita menjadi musuh bagi lingkungan kita sendiri, untuk itu jika kita belum dapat berbuat sesuatu yang berarti untuk lingkungan, minimal kita tidak merusaknya.
Arti Hidup Bagi Negara
Setiap warga negara yang baik tidak hanya membicarakan apa yang diberikan negara padanya, melainkan ia juga bertanya apa yang sudah diberikan kepada negara ini. Setidaknya makna proklamasi kemerdekaan tidak kita salah artikan, kita harus menjadikan diri kita sebagai tonggak untuk membangun negeri ini. Fungsi negara tidak hanya melindungi kita, melainkan kita juga harus berjuang melindungi negara ini. Hidup kita akan berarti jika kita dapat berkontribusi terhadap negara seperti membayar pajak. Membangun bangsa menjadi negara terkaya dan bermartabat adalah bagaimana perjuangan kita untuk hidup dan berarti bagi orang lain.
Arti Hidup Sesungguhnya
Arti hidup sesungguhnya adalah bagaimana kita menghargai diri sendiri dan orang lain serta berkontribusi untuk kemajuan bangsa dan negara. Berikut rangkuman makna hidup secara umum:
- Berbuat baik dan mengamalkan kebaikan sesuai dengan ajaran agama.
- Memberikan kontribusi terhadap orang terdekat, sahabat, masyarakat, dan bangsa serta negara atau dalam global kontribusi pada Bumi.
- Tidak merugikan orang lain
- Bertanggung jawab terhadap segala tindakan yang telah dilakukan
- Membahagiakan orang terdekat dan orang lain tentunya.
Jika dirangkum arti hidup yang paling berarti adalah bagaimana kita berharga untuk orang lain dan tidak untuk diri kita sendiri. Hukum karma akan selalu siap memberikan efeknya pada seluruh perbuatan yang kita lakukan. Berbuat baik adalah salah satu bagaimana kita memaknai hidup.
Advertisements