Menopause adalah salah satu dari sekian banyak hal yang paling ditakuti dan dihindari oleh setiap wanita selain kulit yang menjadi keriput, juga masih ada beberapa gangguan kesehatan lainnya. Karena apabila wanita sudah mengalami menopause maka itu berarti tubuh mereka sudah tidak subur lagi dan itu menandakan bahwa mereka sudah menginjak usia lanjut usia. Sebaiknya anda yang sudah menginjak usia 40 secepatnya memulai cara ampuh mengatasi kulit keriput dan mempraktikkan cara ampuh mencegah penuaan dini, salah satunya dengan menerapkan pola hidup sehat.
Menopause sendiri pada umumnya akan terjadi saat wanita sudah berumur 50 tahun namun tidak jarang ada beberapa wanita yang sudah mengalami menopause saat usia baru menginjak 40 tahun. Sebagai wanita harus paham betul mengenai menopause dan tanda-tanda menopause karena apabila seorang wanita sudah mengalami menopause maka tubuh akan jauh lebih rentan terhadap penyakit seperti diabetes dan sakit jantung. Oleh karena itu bagi wanita yang sudah mengalami tanda-tanda menopause tidak ada salahnya untuk mulai mencegah diabetes lewat kegiatan olah raga dan cermati betul gejala penyakit jantung serta ciri-ciri penyakit jantung agar jika benar anda mempunyai penyakit tersebut dapat segera diobati.
Banyak sekali tanda-tanda menopause yang dapat menandakan bahwa anda sudah mengalami menopause, tanda-tanda menopause itu dapat berupa seperti menstruasi yang jadwanyal tidak teratur dan menstruasi sifatnya menjadi tidak normal karena bisa lebih sedikit/lebih banyak.
Tanda-Tanda Menopause
Selain menstruasi yang jadwalnya tidak teratur dan bersifat tidak normal masih banyak lagi tanda-tanda menopause lainnya yang harus diketahui oleh wanita. Karena dengan mengetahui betul secara rinci tanda-tanda menopause sebagai salah satu langkah untuk menghindarkan tubuh dari segala macam penyakit yang akan menyerang saat tubuh sudah mengalami menopause.
Berikut adalah tanda-tanda menopause yang terjadi pada tubuh wanita :
- Adanya hot flasesh pada tubuh yang menyebabkan tubuh menjadi hangat atau panas dan biasanya pada malam hari disertai oleh keringat yang megalir dengan deras. Hal ini disebabkan oleh berkurangnya produksi hormon estrogen pada tubuh wanita.
- Salah satu tanda-tanda menopause yaitu produksi hormon estrogen pada wanita akan berkurang yang nantinya akan menyebabkan alat reproduksi wanita menjadi kering. Dengan kondisi vagina yang tidak lagi lembab akan menimbulkan rasa gatal serta kegiatan seks menjadi tidak nyaman. Selain kedua hal tersebut, vagina pun akan jauh lebih rentan terhadap infeksi seperti keputihan. Apabila mengalami keputihan, anda dapat mencoba cara mengatasi keputihan sebagai solusi atas masalah tersebut.
- Wanita yang mengalami menopause juga dapat diketahui dengan tanda-tanda seperti suasana hatinya yang sering sekali berubah-ubah. Apabila wanita tersebut tidak bisa mengontrol suasana hatinya lama kelamaan akan terjadi gangguan psikologis seperti gangguan bipolar serta perubahan suasana hati yang sifatnya kronis.
- Tanda-tanda menopause yang begitu terlihat efeknya dalam kegiatan sehari-hari adalah penurunan stamina. Dengan menurunnya stamina maka produktivitas kerja wanita tersebut akan terganggu. Oleh karena itu disarankan untuk rutinmengkonsumsi madu karena salah satu khasiat madu adalah untuk meningkatkan stamina dalam tubuh.
- Wanita yang mengalami menopause pada umumnya mengalami kerontokan rambut, hal ini disebabkan oleh karena produksi hormon estrogen berkurang. Kerontokan rambut pun tidak dipungkiri juga dapat terjadi kepada rambut kemaluan. Anda dapat mengatasi rambut rontok dengan perawatan rambut rontok alami seperti memakai lidah buaya.
- Tanda-tanda menopause lainnya yang cukup mengganggu wanita adalah mengalami insomnia. Penyebab insomnia tidak lain dan tidak bukan karena saat tidur wanita tersebut terus berkeringat sehingga menjadikan tubuh tidak nyaman untuk beristirahat.
- Wanita yang mengalami menopause biasanya mudah untuk depresi dan stress, maka dari itu disarankan untuk belajar menenangkan hati dan pikiran agar dapat tetap berpikiran dan melakukan kegiatan yang bersifat positif.
Tanda-Tanda Andropause
Tidak hanya wanita yang dapat mengalami menopause namun kaum laki-laki juga dapat mengalami hal ini. Tanda menopause pada laki-laki biasa dikenal dengan nama andropause, tanda-tanda andropause pada laki-laki yaitu :
- Menurunnya libido atau hasrat untuk melakukan kegiatan seksual
- Disfungsi ereksi
- Mengalami susah tidur secara kronis, bagi yang mengalami hal ini dapat mengatasi susah tidur kronis dengan olahraga secara teratur
- Mudah merasakan kelelahan pada tubuh
- Sering tidak percaya atau curiga pada orang lain, termasuk pada pasangan
- Sering mengalami sakit kepala, solusi yang tepat adalah dengan mengkonsumsi obat sakit kepala alami dan tradisional
- Berat badan naik
- Nyeri punggung
- Keringat berlebih
Solusi atas andropause pada laki-laki adalah menerapkan menu diet sehat serta cara hidup sehat alami. Karena dengan mengkonsumsi sayuran dan buah secara rutin tentunya dapat memberikan asupan nutrisi serta vitamin dalam tubuh. Pola hidup sehat ini tentunya harus diimbangi dengan olahraga yang cukup.
Advertisements